Terapi Zamatera Jono Terbakar

SALAM KENAL

Saya Nihan Lanisy dari Jono Terbakar. Saya pernah sakit pinggang akut, namun setelah di periksakan beberapa dokter syaraf sampai scan MRI, saya didiagnosis psikosomatis (semacam merasa sakit karena pikiran). Akhirnya saya terima dengan ikhlas. Namun pada suatu hari salah satu saudara mengabari habis terapi Zamatera untuk pinggulnya yang bergeser karena naik jeep di Gunung Merapi. Saya pun berangkat ke Mas Tomi Aditama (Toms Hepi) dan terapi zamatera 3-4 kali. Alhamdulillah keluhan saya hilang. Hidup jadi lebih ringan dan bisa memikirkan hal lain, tidak melulu memikirkan rasa sakit yang ada di pinggang. Setelah itu saya ikut kursus di Salatiga dan dilanjutkan ujian Zamatera di Bandung (menjadi peserta ujian terbaik) untuk menjadi terapis. Sempat praktek pada tahun 2017, saya vakum cukup lama mulai dari 2018. Pada Desember 2020, saya mengantar Bapak saya terapi di Pak Hartono, Tempel-Sleman. Saya mencoba ikut terapi untuk meredakan sakit punggung akibat sering di depan laptop. Setelah terapi saya merasa lebih nyaman dan senang. Sepulang dari Pak Hartono saya langsung terinspirasi untuk praktek lagi. Untuk membantu dan membuat bahagia orang lain, seperti yang Pak Hartono dan terapis-terapis kesehatan lainnya. Semoga berkenan dan bermanfaat.

__
UNTUK APA TERAPI ZAMATERA

Terapi Zamatera bertujuan untuk membenahi tulang belakang beserta syaraf yang menyertainya. Tulang belakang adalah sistem syaraf pusat yang jika ada kelainan maka akan mempengaruhi organ/bagian badan tubuh. Terapi ini banyak digunakan untuk kelelahan, syaraf kejepit, sakit pinggang (low back pain), sakit punggung, dan lain-lain. Bukan melebih-lebihkan, namun dengan syaraf yang baik+aliran darah lancar+aliran energi yang lancar, Zamatera, dengan izin Allah, dapat membantu tubuh untuk menyembuhkan dirinya sendiri.

___

FILOSOFI (penting)

  • Setiap penyakit ada obatnya, manusia diutus Tuhan untuk berusaha dan tak pernah putus asa.
  • Dalam pencarian sembuh, kita perlu memperhatikan bahwa caranya halal dan baik.
  • Saya sebagai terapis hanya mengusahakan bersama Anda untuk kesembuhan yang datangnya hanya dan hanya dari Tuhan.
  • Dalam proses terapi, baiknya dimulai dengan berdoa dan diakhiri dengan berdoa.
  • Semua sakit harus disyukuri karena pasti ada maksudnya. Menerima sakit untuk sembuh.
  • Untuk perempuan yang ingin diterapi, wajib didampingi oleh 1 orang lain.

__
CONTOH TERAPI ZAMATERA

terapinya kurang lebih seperti ini

___

BIAYA TERAPI

Per 13 Agustus 2024, mengingat biaya seikhlasnya justru membuat pertemuan banyak yang terhalang. Kami menerapkan tarif standard terapi:

  • Rp 200.000/people (terapi di lokasi kami)
  • Rp 250.000/people + transport PP menyesuaikan lokasi (home care)

note: homecare untuk group (misal terapi sekeluarga, satu komunitas, dll bs hubungi nomor dibawah ya, tarif spezial)

__
TERAPI YUK

by appointment, silahkan buat janji
hubungi WA: 089 616 337 445

Terapi dapat dilakukan di

  • Bogor: Bimbel Jono Terbakar, Kota Bogor atau Rumah Anda (Homecare)
  • Jogja: Rumah Anda (Homecare)

SUPERSUWUN